Sabtu, 10 September 2022, PASIS SMA Muhammadiyah 2 Bandar Lampung kembali meraih juara pada kegiatan GARDA Fair Polinela 2022. Kegiatan ini dilaksanakan secara offline pada hari sabtu (10/09/22) yang dimulai pukul 07.00 WIB sampai dengan selesai. Kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Utama Polinela tersebut merupakan event terbesar dari UKM Garda Kedisiplinan yang selalu diadakan setiap tahunnya, dimana pada tahun sebelumnya perlombaan ini dilaksanakan secara online.

Dalam kegiatan GARDA Fair Polinela 2022 PASIS SMA Muhammadiyah 2 Bandar Lampung mendapatkan juara 2 Lomba PBB Putri tingkat SMA/SMK/MA Se Provinsi Lampung.

“Alhamdulillah di tahun ini tim kami bisa bawa pulang piala lagi dalam event garda 2022. Perjuangan hampir tiap hari latihan sampai pulang maghrib, tetapi jerih payah serta usaha kami selama ini terbalaskan ketika kami mendapatkan juara. Sempat agak minder sih sama peserta lain, soalnya pesaing nya dari berbagai sekolah se-Provinsi Lampung, tapi karena kerjasama tim alhamdulillah kita mampu untuk menampilkan yang terbaik. Sangat bersyukur pastinya dengan kerja sama tim ini. Kami sangat berterimakasih terutama kepada pelatih dan pihak sekolah yang sudah mendukung atas perlombaan ini dan sudah memberikan apresiasi kepada tim-tim PASIS. Yang pasti kami senang sekali atas pencapaian yang kami raih. Semoga ke depan bisa lebih baik lagi pada kesempatan yang akan datang.” ucap Fitria Apriani selaku Danpas PASIS SMA Muhammadiyah 2.